Musim ini Persija Jakarta memiliki lima pemain muda dengan usia 21 tahun ke bawah. Mereka adalah Adrianus Dwiki, Taufik Hidayat, Hamra Hehanussa, Resky Fandi dan Braif Fatari.
Dari lima nama tersebut, hanya Braif yang belum tampil di laga profesional. Sementara empat lainnya sudah memulai debut di tim senior pada musim lalu.
Memiliki usia yang relatif sama membuat kehangatan sesama mereka terjaga. Selain itu para bintang masa depan Macan Kemayoran ini rutin berdiskusi terkait sepak bola dan kehidupan sehari-hari.
"Kami di mess memang satu kamar. Kami sering berdiskusi dan menimbulkan rasa saling tahu dan peduli di antara kami. Saat nanti latihan kembali dimulai, tentu yang paling dirindukan adalah bertemu dengan mereka, para senior dan makan malam bersama," tutur Dwiki.