PERSIJA DEVELOPMENT JALIN KEMITRAAN DENGAN ASKOT PSSI DEPOK
PERSIJA DEVELOPMENT JALIN KEMITRAAN DENGAN ASKOT PSSI DEPOK
Persija Development turut andil dalam worskhop kepelatihan yang diselenggarakan oleh Askot PSSI Kota Depok yang diselenggarakan Rabu (17/2) di Nirwana Park, Sawangan, Depok. Turut andil yang dimaksud yakni tim kepelatihan Persija Development diundang sebagai pembicara di acara tersebut. Gandara Budiana, selaku Wakil Ketua Askot Depok mengatakan workshop ini dibuat dalam rangka meningkatkan sisi kepelatihan di Kota Depok. Terlebih selama pandemi ini kegiatan workshop kepelatihan sempat terhenti. “Kami ingin menyegarkan kembali kemampuan pelatih. Tidak hanya itu acara ini juga dengan menggandeng Persija Development bisa membangkitkan kembali semangat berprestasi di kota Depok,” ujar Gandara. Lebih lanjut, Sekjen Asosiasi Kota Depok, Ade Firmansyah, menambahkan workshop ini menjadi awalan kerja sama antara Persija Development dengan Askot PSSI Kota Depok. Ia berharap sinergisitas ini akan terbangun lebih baik lagi kedepannya. “Kita ingin terus menjalin kerja sama ini dalam rangka pengembangan terutama di bidang SDM Askot, apalagi Persija adalah tim besar, pada dasarnya kita wajib menimba ilmu sebanyak-banyak dari tim ini,” timpal Ade. Sementara itu, Direktur Pengembangan Persija, Ganesha Putera, menilai Persija Development yang notabenenya memiliki homebase di Depok juga wajib untuk turut andil dalam memajukan sepak bola di kota Depok. “Dengan ini pula kami juga bisa memiliki kemitraan dengan Askot PSSI kota Depok sekaligus untuk membantu mereka menjadikan sepak bola di kota Depok lebih baik lagi,” tutupnya.