JAKARTA-Persija Jakarta U-18 kembali melakukan uji coba untuk persiapan menghadapi Elite Pro Academy Liga 1 U-18, Sabtu (14/3). Yang jadi lawannya adalah Tim Universitas Negeri Jakarta.
Bertanding di lapangan Nirwana Park, Sawangan, pertandingan berlangsung sengit. Dua tim ini saling berjibaku untuk mencetak gol pembuka. Tapi, hingga 2 x 40 menit pertandingan berkesudahan imbang 0-0.
”Kami terus meningkatkan kemampuan anak-anak menjelang kompetisi bergulir. Lawan kali ini lebih berat dan tentunya bagus untuk perkembangan anak-anak,"ujar Blitz Tarigan, pelatih Persija U-18.
Salah satu yang jadi catatan dari pertandingan ini adalah bagaimana cara membongkar lawan. Pada laga ini anak-anak UNJ bermain sangat disiplin dan membuat Muhammad Fajar dkk. kesulitan membobol gawang lawan.
"Ini jadi simulasi nanti di liga. Dengan pengalaman seperti nantinya bisa mereka tahu situasi pertandingan sesungguhnya," tambahnya.