SEJARAH HARI INI: GOL TUNGGAL ALIYUDIN KALAHKAN PERSELA DI GBK
SEJARAH HARI INI: GOL TUNGGAL ALIYUDIN KALAHKAN PERSELA DI GBK
Hari ini, tepat 11 tahun yang lalu, Persija Jakarta berhasil mengandaskan perlawanan Persela Lamongan pada laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, dengan skor tipis 1-0, dalam laga terakhir di putaran pertama Liga Super Indonesia 2009/2010. Bermain dengan dukungan penuh the Jakmania, Macan Kemayoran menekan pertahanan lawan dari menit awal laga berjalan. Salah satu peluang berbahaya milik Persija terjadi di menit ke-4 ketika Leonard Tupamahu melakukan solo run ke jantung pertahanan Persela, sayang tendangan mendatarnya masih lemah dan dengan mudah diamankan oleh kiper lawan. Pada menit ke-19 Persela balik memiliki peluang emas lewat tendangan bebas dengan jarak hanya 1 meter di luar kotak penalti Persija. Namun tendangan Martins Zada masih melambung tipis di atas mistar gawang M. Yasir. Gol yang dinantikan oleh publik tuan rumah pun akhirnya terjadi pada menit ke-31. Berawal dari umpan matang seorang Fahrudin Mustafic dari tengah lapangan ke arah Bambang Pamungkas, yang kemudian langsung diteruskan lewat sundulan tepat ke pojok kanan gawang. Namun, bola sundulan Bepe tersebut masih bisa ditepis kiper Persela, sayang, bola tepisan tersebut jatuh di kaki Aliyudin yang tanpa ampun menceploskan bola ke gawang Persela. Skor 1-0 untuk Macan Kemayoran bertahan hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan wasit Jerry Elly. Babak kedua dimulai dengan peluang emas yang langsung di dapat Persela. Memanfaatkan kesalahan fatal seorang Baihakki Khaizan, Samsul Arif berhasil mencuri bola dan langsung berlari ke depan gawang Persija. Sayang tendangan kaki kirinya masih melambung tinggi dari jangkauan M. Yasir. Tim asuhan Widodo C. Putro ini kembali mendapat peluang emas 2 menit berselang, lagi-lagi lewat kaki Samsul Arif. Namun kecepatan M. Yasir dalam membaca arah umpan menuju penyerang Persela ini kembali dapat menggagalkan peluang tersebut menjadi gol. Persija sempat tertekan dengan serangan Persela lewat beberapa skema serangan melalui tendangan jarak jauh. Bahkan Gangga Mudana hampir saja mencetak gol jarak jauh, sayang tendangannya diselamatkan oleh mistar gawang. Persija sejatinya sempat mencetak gol tambahan di menit-menit akhir laga. Namun gol T.A. Musafri tersebut dianulir karena dinyatakan offside. Kedudukan 1-0 bertahan hingga akhir laga yang membuat Persija naik ke posisi 4 klasemen saat itu. Laga ini pun menghasilkan catatan apik untuk seorang M. Yasir yang berhasil membukukan rekor 450 menit tidak kebobolan di Persija Jakarta di putaran pertama Liga Super Indonesia 2009/2010.