SEJARAH HARI INI: HATTRICK BATOUM BANTU PERSIJA KALAHKAN PERSEKABPAS (2005)
SEJARAH HARI INI: HATTRICK BATOUM BANTU PERSIJA KALAHKAN PERSEKABPAS (2005)
Tepat 15 tahun yang lalu tergelar pertandingan Liga Indonesia antara Persija vs Persekabpas di Stadion Lebal Bulus, Jakarta. Didukung puluhan ribu Jakmania, Macan Kemayoran tampil garang dengan menang 4-2. Batoum Roger menjadi bintang pada laga sore itu. Penyerang asing asal Kamerun itu memborong tiga gol yang semuanya terjadi di babak pertama yakni pada menit 11, 20 dan 28. Torehan tiga gol belum memuaskan Batoum. Ia kembali berkontribusi memberi umpan kepada Lorenzo Cabanas untuk mencetak gol di menit 75 pamungkas Persija pada menit . Sementara dua gol Persekabpas dicetak Zah Rahan dan Cecco. Kemenangan ini mengobati luka Persija yang pada pertandingan sebelumnya takluk dari Deltras 0-1. Pada musim ini, Batoum Roger tampil mengesankan bersama Persija dengan mencetak 15 gol. Ia menjadi aktor penting melajunya Persija ke dua partai final Liga Indonesia dan Copa Indonesia. Namun sayang, di dua laga puncak, Macan Kemayoran harus puas menjadi runner up.