Hari ini tepat 3 tahun yang lalu, Persija Jakarta sukses membungkam Tampines Rovers dengan skor 4-1 pada pertandingan keduanya di Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Gol Persija masing-masing dicetak oleh Rezaldi Hehanussa dan hattrick seorang Marko Simic.
Babak pertama dimulai dengan perlawanan sengit dari para penggawa Macan Kemayoran. Buktinya, hanya butuh 12 menit untuk Persija memecah kebuntuan. Adalah Marko Simic yang berhasil mencetak gol usai mendapatkan umpan matang dari Riko Simanjuntak dari sisi kanan penyerangan Persija. Berdiri bebas di depan gawang, Simic langsung melepas tembakan keras tanpa ampun ke gawang Tampines Rovers.
Persija kembali memperlebar jarak dengan mencetak gol keduanya pada menit ke-41. Memanfaatkan umpan dari Sandi Sute usai menerobos sisi kiri pertahanan lawan, Rezaldi sukses melepaskan gol dengan kaki kanannya yang meluncur deras ke jala gawang tim tamu. Skor 2-0 untuk keunggulan Persija Jakarta bertahan hingga turun minum.
Babak kedua dimulai dengan petaka yang didapat tuan rumah. Tepatnya pada menit ke-48, wasit memberikan kartu merah kepada Jaimerson. Alhasil Persija harus bermain dengan 10 pemain saja sejak awal laga paruh kedua. Namun, itu tak membuat intensitas serangan anak asuh Stefano Cugurra mengendur. Hasilnya terjawab pada menit ke-74 setelah Marko Simic mencetak gol keduanya. Memanfaatkan umpan matang dari Ramdani Lestaluhu, penyerang asal Kroasia ini langsung menyambar si kulit bundar dan bersarang di gawang lawan. Skor 3-0 untuk Persija Jakarta.
Setelah ketinggalan 3 gol, Tampines Rovers baru terlecut dengan memberikan perlawanan balikĀ lewat aksi para penyerangnya. Berawal dari aksi Ryutaro Megumi yang mengirimkan umpan kepada Kahirul Amri yang langsung merangsek menuju lini pertahanan Persija. Dengan cekatan ia mengeksekusi bola menuju gawang tim tuan rumah dan merubah skor menjadi 3-1.
Menjelang menit akhir pertandingan Simic kembali membuat gebrakan. Pemilik nomor punggung 9 Persija ini mencetak gol ketiganya alias hattrick. Berawal dari umpan terukur Addison Alves dari lini tengah, Simic dengan leluasa merangsek ke sisi pertahanan Tampines Rovers dan melepaskan tendangan kaki kanan untuk membobol gawang Tampines Rovers. Skor 4-1 untuk Persija bertahan hingga akhir pertandingan.