Hari ini, tepat 10 tahun yang lalu, Persija Jakarta berhasil mengalahkan tamunya Persiba Balikpapan dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (13/3/2011). Macan Kemayoran berpesta gol setelah membantai Beruang Madu dengan skor akhir 5-1.
Pada pertandingan ini, tim tuan rumah hanya perlu waktu delapan menit untuk mengoyak jala gawang lawan. Adalah Bambang Pamungkas yang sukses menjebol gawang Persiba yang dijaga oleh Galih Sudaryono. Bepe berhasil memaksimalkan umpan silang yang dilepaskan M. Ilham dari sektor kiri pertahanan Persiba.
Tak perlu waktu lama bagi Persiba untuk membalas ketertinggalannya, lewat aksi Aldo Baretto pada menit ke-27, tim tamu berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Berawal dari umpan Trias Budi, Baretto langsung melepaskan tendangan keras yang tak mampu dibendung Hendro Kartiko. Kedudukan 1-1 ini bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, para pemain Persija benar-benar menggila dengan menyarangkan tambahan 4 gol. Gol pertama di babak kedua terjadi saat laga baru berjalan 10 menit. Persija kembali unggul 2-1 setelah gol bunuh diri Mijo Dadic terjadi yang berawal dari salah antisispasi umpan silang M. Ilham.
Pada menit ke-60, gawang Persiba kembali bergetar. Adalah Agu Casmir yang sukses memaksa kiper Galih Sudaryono untuk kali ketiga memungut bola di gawangnya. Menguasai umpan Greg, Agu membawa bola ke kotak penalti sebelum melepaskan tembakan keras. Meski mampu membaca arah bola, Galih tak kuasa membendung sepakan keras pemain naturalisasi Singapura itu.
Tertinggal 1-3, Persiba semakin tertekan, bahkan pada menit ke-72, Persija kembali menambah golnya lewat aksi M. Ilham. Tembakan kerasnya dari luar kotak penalti bersarang mulus di tengah gawang Persiba. Keunggulan Persija belum berhenti sampai di situ, tepatnya pada masa injury time, Aliyudin berhasil menambah keunggulan tim tuan rumah setelah sukses memaksimalkan umpan Greg Nwokolo. Gol Aliyudin itu sekaligus menutup kemenangan Persija dengan skor 5-1.