TARGET CLEAN SHEET LAGI
TARGET CLEAN SHEET LAGI

Persita akan menjadi lawan Persija pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2021/2022. Duel tersebut akan tersaji di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Rabu (26/1/2022), pukul 20.30 WIB.


Maman Abdurahman dkk. telah mempersiapkan laga tersebut dengan maksimal. Khususnya saat latihan di Lapangan Beji Mandala, Bali, Senin (24/1/2022) sore.


“Kondisi tim baik-baik saja. Tidak ada masalah setelah ada pergantian pelatih. Tim saat ini tetap kondusif dalam mempersiapkan pertandingan terdekat,” ucap Maman.


Bek berusia 39 tahun itu pun menekankan bahwa barisan pemain belakang Persija sudah semakin siap dalam mengawal gawang Andritany Ardhiyasa. Sebab, dalam tiga laga terakhir atau tiga laga awal putaran kedua gawang Persija rutin kemasukan gol (vs PSIS, Persipura, Persela).


“Yang pasti saya sebagai pemain belakang sangat bertanggung jawab. Saya pun sangat kecewa dengan hasil tim sebelumnya. Padahal di akhir putaran pertama kami cukup baik dengan catatan tiga kali clean sheet beruntun (vs Persikabo, PSM, Bhayangkara FC). Tapi di awal putaran kedua kami seakan baru memulai sesuatu yang baru, seperti masih butuh adaptasi lagi. Masalah konsisten itulah yang harusnya bisa kami perbaiki,” ujar Maman.


“Pelatih pun sudah mengevaluasi kami sebagai pemain belakang bahwa kerja harus secara tim, tidak secara individu. Sebagai pemain belakang saya dan teman-teman harus lebih baik lagi dalam mengorganisasi lini pertahanan,” katanya melanjutkan.